[Review buku] Impian keliling dunia
Judul: Impian keliling dunia (Kumpulan cerpen komedi)
Penulis: Olih dan teman-temannya (Anisa Ae, Radindra Rahman, dkk)
Penerbit: AE Publishing
Dimensi: iv + 94 hlm
ISBN: 978 602 18292 5 7
Kumpulan cerpen komedi yang terdiri dari 16 cerpen ini dihadiahkan oleh salah satu penulis kepada saya di tahun 2013. Maaf yaa olih, baru saya baca bukumu. Surprise lagi, ternyata Olih nulis 2 cerpen di sini. Hahaa...
Well, secara keseluruhan ada beberapa yang lucu, tapi ga sampai membuat saya terpingkal siih.. Di antara 16 cerpen itu, yang paling lumayan saya suka berjudul "Marko Saklitunov Menuju Cina". Ide nama tokohnya buat saya geli. Tema yang diambil semua memiliki benang merah. Tentang mimpi tiap tokoh untuk keluar negeri. Tapi di beberapa cerita, saya menemukan kesamaan ending, bahwa ternyata itu semua mimpi. Lainnya kadang terlalu maksa dan menurut saya kurang logis cara yang ditempuh untuk keluar negeri. Terlalu banyak kebetulan yang akhirnya meloloskan beberapa tokoh menunaikan impiannya.
Secara tampilan, terkesan jadul sekali. Karikaturnya kurang menarik. Dan sosok karikaturnya kenapa mirip olih ya? Kurus, jangkung gitu... haha
Berikut judul keenam belas cerpen dan negeri yang dituju:
1. Kanguru
Tujuan tokoh aku yang begitu inhin ke australi demi bertemu kanguru.
2. Hollywood is my dream
Tujuan Vanilla ke hollywood untuk bertemu leonardo di caprio.
3. Benua ke benua
Tujuan filan jalan-jalan ke australi, amerika, eropa.
4. Whitening cream
Tujuan rafel ke nigeria untuk jualan whitening cream.
5. Jono amazon
Tujuannya amazon. Tulisannya olih.
6. Go to korea
Tujuan Asep dan band kampungnya yang ingin terkenal dengan syuting youtube di Korea.
7. Marko saklitunov menuju cina
Tujuan marko ke cina untuk membuktikan dan mengukur sendiri panjang tembok cina.
8. Autumn, arkansas, and my dream
Tujuan Lusy ke Arkansas semi merasakan autumn yang indah dengan daun berwarna-warni.
9. Petualangan di amerika serikat
Tujuan Nindy ke amerika.
10. Wish coming true in venice
Tujuan Icha ke venesia.
11. Made in indonesia
Tujuan tita ke singapura, menemani anak majikannya belanja.
12. Menggapai bollywood
Tujuan sri devi ke india, ingin ketemu shah rukh khan dan resepsi nikah di depan taj mahal.
13. Naik ojek keliling paris
Tujuan Dudi ke paris bersama euis pacarnya.
14. Demi gangga
Tujuan Nia ke India demi memancing di sungai gangga. Tulisan kedua olih.
15. Jepang aku datang
Tujuan Fanny ke Jepang, bersama ketiga temannya dengan mengikuti lomba cosplay.
16. Undian berhadiah
Tujuan Joni ke India demi bertemu Aishwarya Ray.
Saya apresiasi 3 dari 5 bintang.
Meta morfillah
0 komentar:
Posting Komentar